PEMBAGIAN KARTU INTERNET GRATIS SMA BINTANG LANGKAT TA. 2020/2021

SMA Bintang Langkat - Pemerintah mencanangkan program kuota data internet gratis bagi siswa, mahasiswa termasuk para pendidik (guru dan dosen). 

Distribusi paket internet gratis untuk siswa/i SMA Bintang Langkat.

Melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), bantuan kuota internet gratis tersebut diperuntukkan bagi siswa, mahasiswa, guru dan dosen dengan harapan dapat membantu proses belajar dan mengajar yang dilakukan secara daring (dalam jaringan).

Bantuan kuota internet seluler terdiri atas:
1. Kuota Umum : Kuota yang dapat digunakan untuk mengakses seluruh laman dan aplikasi.

2. Kuota Belajar : Kuota yang hanya dapat digunakan untuk mengakses laman dan aplikasi pembelajaran.

Dilansir dari kuota-belajar.Kemdikbud.go.id , rincian BANTUAN KUOTA DATA INTERNET 2020 dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, adalah sebagai berikut: 

PESERTA DIDIK JENJANG PAUD
20GB/BULAN

5GB KUOTA UMUM
15GB KUOTA BELAJAR
4 BULAN DURASI BANTUAN

PESERTA DIDIK JENJANG PENDIDIKAN DASAR DAN MENENGAH
35GB/BULAN

5GB KUOTA UMUM
30GB KUOTA BELAJAR
4 BULAN DURASI BANTUAN

PENDIDIK JENJANG PAUD, PENDIDIKAN DASAR DAN MENENGAH 
42GB/BULAN

5GB KUOTA UMUM
37GB KUOTA BELAJAR
4 BULAN DURASI BANTUAN

DOSEN DAN MAHASISWA
50GB/BULAN

5GB KUOTA UMUM
45GB KUOTA BELAJAR
4 BULAN DURASI BANTUAN

Menyikapi hal tersebut, SMA Swasta Bintang Langkat mendistribusikan kartu paket data internet gratis dari pemerintah untuk siswa/i kelas X, XI dan XII jurusan MIPA dan IIS.

Program paket data Internet gratis telah didistribusikan kepada Siswa/i SMA Bintang Langkat TA. 2020/2021

Dengan berjalannya program paket data internet gratis ini, harapannya dapat membantu siswa/i dalam belajar, serta menambah minat siswa/i untuk menjalankan pembelajaran secara daring dari rumah.

SMA Bintang Langkat 

Post a Comment

0 Comments